Sosialisasi Innovative Government Award (IGA) Tahun 2021


Berdasarkan Surat Edaran Ketua Komda Jeruklegi Nomer; 0146/VI/KOMDA/2021 Tanggal 29 Juni 2021 perihal Undangan Sosialisasi IGA (Innovative Government Award) Tahun 2021, beberapa Sekolah yang tergabung di Komda Jeruklegi, baik Sekolah Negeri maupun  Sekolah Swasta  serta sekolah-sekolah se Cilacap, Kamis, 1 Juli 2021 tengah mengikuti kegiatan sosialisasi IGA (Innovative Government Award) Tahun 2021. 

Kegiatan berlasung dari Kantor BAPPEDA Kabupaten Cilacap sejak  08.30 WIB melalui Zoom Meeting. Kegiatan dijadualkan selesai pukul s/d 11.30 WIB. 

Kegiatan sosialisasi pagi ini diikuti oleh sejumlah Sekolah se Cilacap yang ditunjuk sebagai Tim SIMS/Operator Sekolah/Pengelola SIMS sekolah masing-masing sesuai Undangan Ketua Komda Jeruklegi. Kegiatan sosialisasi IGA hari ini langsung dibuka oleh Kepala Dinas P dan K Kab.Cilacap Drs.Budi Santosa, M.Si

Dalam sambutannya, Kepala Dinas P dan K Kab.Cilacap pertama-tama meminta Civitas Sekolah bersabar dalam pensikapan Progres Covid_19 di Cilacap, karena Cilacap mengalami lonjakan Pasien. Demi pelayanan, kita dijajaran Dinas Cilacap dan semua Sekolah bisa bersabar menunggu situasi yang baik.

Lebih lanjut Kepala Dinas P dan K Kab.Cilacap meminta agar:

  1. Kepala Sekolah dan Civitas lain di Sekolah benar-benar memberikan layanan yang prima kepada Masyarakat.
  2. Kiprah Kepala Sekolah, Tim SIMS dan Operator dalam Program IGA (Innovative Government Award) Tahun 2021, sangat ditunggu oleh kami.
  3. Kegiatan Sekolah diharapkan mendapat dukungan Komite Sekolah dan Masyarakat. 
  4. Sekolah mempunyai program yang inovatif demi kemajuan pendidikan dan bagi Daerah.

Sedangkan bimbingan teknis dan Laporan IGA (Innovative Government Award) Tahun 2021 dipandu langsung oleh Bu Lidya dan Bu Sugianti dari BAPPEDA Kab.Cilacap. Ada banyak penjelasan yang bisa didapat. Untuk lebih lanjut bisa dipelajari di dalam Materi ini. PENILAIAN INDEKS INOVASI DAERAH 2021

Dengan partisipasi kegiatan sosialisasi ini, SMP YA BAKII 1 Kesugihan sebagai bagian didalamnya diharapkan dapat dengan cepat menerima informasi secara langsung dari BAPPEDA Kab.Cilacap dan segera menindaklanjuti. 

Dalam kegiatan ini, Mohammad Nikmatulloh, S.H.I selaku  Kepala Sekolah dan Penanggungjawab Tim SIMS, berserta Edi Casedi, S.Sos.I selaku  Admin Website bisa secara langsung mendengar apa yang menjadi harapan dan impian Pemerintah Daerah Kabupaten Cilacap, di dalam perihal  IGA (Innovative Government Award) Tahun 2021. 

Program dimaksud bisa dilaksanakan dengan baik, apabila Pendidik dan Warga Sekolah memiliki keinginan untuk maju. 

Acara sesi Pertama selesai sesuai jadual dan tidak ada halangan yang berarti. 

Peraturan Pakaian

Peraturan Seragam Guru dan Karyawan SPEASA, per 31 Oktober 2022: Senin : PSH Selasa: Batik Hitam Putih Rabu : Batik Bebas Kamis : Batik PPPK Jumat : Pramuka berhasduk Sabtu : Kaos Olahraga Tgl 11 : Seragam Yayasan Tgl 17 : Korpri Tgl 25 : PGRI Hari/acara adat : Pakaian adat

Daftar Terbaru Komponen Penggunaan BOS Reguler 2022

1.Penerimaan Peserta Didik baru, 2.Pengembangan perpustakaan, 3.Pelaksanaan kegiatan pembelajaran dan ekstrakurikuler, 4.Pelaksanaan kegiatan asesmen dan evaluasi pembelajaran, 5.Pelaksanaan administrasi kegiatan sekolah, 6.Pengembangan profesi guru dan tenaga kependidikan, 7.Pembiayaan langganan daya dan jasa, 8.Pemeliharaan sarana dan prasarana sekolah, 9.Penyediaan alat multimedia pembelajaran, 10.Penyelenggaraan kegiatan peningkatan kompetensi keahlian, 11. Penyelenggaraan kegiatan dalam mendukung keterserapan lulusan, 12. Pembayaran honor. Sumber: https://ditsmp.kemdikbud.go.id/daftar-terbaru-komponen-penggunaan-bos-reguler/

Pengumuman Libur Semester Gasal 2021 - News

Bedasarkan Surat Edaran Dinas P dan K Kabupaten Cilacap No.422.3/4441/03/05 tanggal 15 Desember 2021, bahwa Libur Akhir Semester Gasal mulai tanggal 20 Desember 2021 s/d 31 Desember 2021, dan Awal Semester Genap tanggal 3 Januari 2022.

News - Belajar secara Daring-Luring

Berhubung Pandemi Virus Corona (Covid-19) masih tidak stabil, serta Edaran Surat Dinas Cilacap baru-baru ini, Maka SMP YA BAKII 1 Kesugihan mengadakan Kegiatan Belajar Mengajar secara Daring melalui: MEDIA PEMBELAJARAN ONLINE SMP YA BAKII 1 KESUGIHAN
dan TATAP MUKA TERBATAS. Harap dilaksanakan dan mari memanfaatkan Teknologi dengan baik.

Kesugihan, 2 Januari 2021
Kepala Sekolah
TTD

Moh.Nikmatulloh, S.H.I

Hari Santri 2022

Hari Santri 2022

Popular Posts

Pembukaan MPLS SPEYASA Hari Pertama Tapel 2022/2023

PESTA SASTRA CILACAP 2022

PESTA SASTRA CILACAP 2022

Lomba Rias Tumpeng 54 Tahun SPEYASA

Lokasi SMP YA BAKII 1 Kesugihan Gedung Putera

Lokasi SMP YA BAKII 1 Kesugihan Gedung Puteri

Dunia - ANTARA News