Berakit rakit kita ke Hulu

SUARA DEMOKRASI - PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA (P5) DALAM PEMILU OSIS




Peserta Didik Kelas 7 SMP YA BAKII 1 Kesugihan, di Semester 1 ini melaksanakan Project Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dalam bentuk Pemilu OSIS. 

Dalam waktu kurang 1 Minnggu, mereka dikenalkan berbagai tahapan dalam berdemokrasi di Sekolah. 
Mentor Peserta Didik langsung dari Guru Mapel yang mengajar di Kelas 7. 

Project Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) ini, bahwa suara mereka memiliki arti meskipun mereka menjadi pemilih pemula, mereka akan merasa dengan memberikan suara mereka, mereka telah mengambil bagian dalam proses demokrasi. 

Sistem pengambilan suara juga dipergunakan dalam proses pengambilan keputusan/mufakat. Bentuk musyawarah untuk mendapatkan mufakat sebagai bagian dari proses dasar berdemokrasi harus dapat dimanfaatkan oleh peserta didik untuk berlatih sebelum terjun ke praktik demokrasi yang lebih luas. 

Proyek ini dimulai dengan tahap pengenalan, murid diajak mengenali dan menggali lebih dalam tentang pentingnya partisipasi tiap individu dalam kelompok, mulai dari kelompok kecil hingga dalam konteks masyarakat luas.

Peserta Didik diajak juga lebih peka melihat kesenjangan dan ketidaksetaraan yang terjadi di lingkungannya, serta mengenalkan peran anak muda dalam proses demokrasi.

Dari hasil penjaringan Project Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang dilaksanakan di Kelas 7, sebagai puncaknya adalah dengan diselenggarakannya Pemilihan Ketua OSIS di SMP YA BAKII 1 Kesugihan, untuk periode  Januari 2023 s/d Desember 2023.

Comments

Peraturan Pakaian 2024

Peraturan Seragam Guru dan Karyawan SPEYASA Senin : PSH Selasa: Batik Hitam Putih Rabu : Batik Bebas Kamis : Batik PPPK Jumat : Pramuka berhasduk Sabtu : Kaos Olahraga Tgl 11 : Seragam Yayasan Tgl 17 : Korpri Tgl 25 : PGRI Hari/acara adat : Pakaian adat

CEF24 SPEECH CONTEST | MAYRA FEBRIANA PUTRY

Film Pendek SPEYASA 2024

Popular Posts

Lokasi SMP YA BAKII 1 Kesugihan Gedung Putera

Lokasi SMP YA BAKII 1 Kesugihan Gedung Puteri